4 Amalan Sederhana Penyelamat Siksa Kubur.

 

Rasiyambumen.com  Kajian Khazanah Islam (kategori posting Fiqih Kematian).

Pembaca budiman, Bimbingan dan Ridha-Nya semoga selalu tercurah serta mengiringi kita dalam segala aktivitas di dunia ini, untuk meraih kebahagiaan dan mengharap Rahmat-Nya di Akhirat kelak. Aamiin.

Amalan sederhana yang tentu setiap orang mampu untuk melaksanakannya. Tergantung dari kemauan tiap-tiap orang tersebut. Dari amalan-amalan yang ringan ada 4 contoh yang mudah dan sederhana ini. Sehingga dalam pengamalannya akan lebih khusuk dan ikhlas semata karena Allah SWT. 

Setiap muslim tentu berharap dapat terhindar dari siksa kubur yang pedih. Sebab ketika kita telah selamat di alam kubur dengan siksaan yang pedih tersebut, maka untuk menuju alam berikutnya yaitu hingga alam akhirat yang akan kita lalui, tidak lagi akan mendapatkan rintangan yang berarti. Apa saja dari keempat amalan tersebut, marilah kita ikuti penjelasan di bawaha ini :

1. Amalan Pertama :
Beriman kepada Allah SWT. Tentu dalam hal ini harus mencakup kepatuhan dalam melaksanakan syariat-Nya serta mengikuti apa yang dicontohkan Rasulullah SAW dan para sahabat. Salah satu riwayat yang menyebutkan bahwa orang-orang yang beriman akan dilapangkan kuburannya sejauh mata memandang. Sebab beriman dan bertauhid kepada Allah SWT dan beramal saleh termasuk sumber pertama penyelamat dari siksa kubur. 

2. Amalan Kedua :
Rutin membaca surah Al-Mulk. Dalam riwayat ada yang menunjukkan bahwa keutamaan surah Al-Mulk apabila dibacanya. Riwayat-riwayat tersebut menyatakan bahwa surat Al-Mulk dapat menolong pembacanya dari siksa api neraka. Berkaitan surat Al-Mulk, dari riwayat an-Nasai disebutkan bahwa orang-orang yang membaca "tabarakalladzi biyadihil mulku" (Surah Al-Mulk) pada setiap malam, maka yang membacanya akan terhalangi dari azab kubur. Karena itu marilah kita berusaha untuk menghafal surat surat ini.

Kata para Ulama bersepakat : Caranya boleh juga dicicil bacaanya.
Misal, atau sebagai contoh 10 ayat pertama dari surah Al-Mulk (QS,67) dibaca saat shalat qabliah Dzuhur. Setelah itu 10 ayat kedua dan ketiga misalnya dibaca saat shalat Ashar dan Maghrib. Lengkapi sampai 30 ayat, dibaca di akhir malam. Hal ini kata ulama sudah cukup menyelamatkan kita dari siksa kubur.

3. Amalan Ketiga :
Yang dapat menyelamatkan seseorang dari siksa kubur adalah mengamalkan isi kandungan Al-Qur'an. Karena salah satu penyebab siksa kubur adalah tidak mengamalkan isi Al-Qur'an. Maka sebagai umat Islam (muslim) jangan sampai tidak mengamalkan isi Al-Qur'an dalam rangka menghindari dari siksa kubur tersebut. 

4. Amalan Ke-empat.
Selalu berdoa dan berlindung dari siksa kubur itu sendiri. Doa untuk berlindung dari siksa kubur dapat dibaca sebelum salam saat menunaikan shalat. Dibaca setelah kita mengucapkan : "Innaka hamidun majid". Hal ini adalah yang disepaki para ulama. 
Ada dua jenis doa yang dapat dibaca sebelum salam. Memang sedikit berbeda tetapi kedua doa ini mempunyai makna yang sama yaitu memohon perlindnungan dari siksa kubur. Berikut ini adalah salah satu doa yaitu : "Allahuma ini a'udzu bika min adzabil qabri wa min 'adzabin nari wa min fitnatil mahya wal mamati wa min fitnatil masihid dajjal. 
Artinya "Ya Allah sesungguhnya aku berlindung kepadamu dari siksa kubur dan siksa api neraka, dan fitnah mereka yang hidup dan fitnah mereka yang mati, serta fitnah Masih dan Dajjal".

Demikian Uraian singkat materi : "Amalan Sederhana Penyelamat Siksa Kubur". Semoga bermanfaat mari kita amalkan dengan ikhlas semata karena Allah SWT. Aamiin.

0 Response to "4 Amalan Sederhana Penyelamat Siksa Kubur."

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel