Hahekat Qurban Adalah Pancaran Akhlak Dan Keikhlasan.

JADWAL SHOLAT

Rasiyambumen.com Kajian Khazanah Islam (kategori posting Qurban)

Pembaca budiman, Bimbingan dan Ridha-Nya semoga selalu tercurah serta mengiringi kita dalam segala aktivitas di dunia ini, untuk meraih kebahagiaan dan mengharap Rahmat-Nya di Akhirat kelak. Aamiin...

Ketika kita melaksanakan perintah Allah untuk berqurban, maka munculkanlah pancaran akhlak dan keikhlasan yang tulus tumbuh dari sanubari yang terdalam.  Ibadah Qurban merupakan ibadah utama yang di dalamnya tersimpan akhlak-akhlak mulia. Hal ini tidak dapat dipisahkan dengan ahklak yang dimiliki oleh Nabi Ibrahi AS, dan Ismail AS yang menjadi awal disyariatkannya menjadi ibadah qurban. 

Tinggal beberapa hari lagi umat Islam akan merayakan Hari Raya Qurban (10 Dzulhijah) dan hari-hari tasyrik , 11, 12, dan 13 Dzulhijah. Kita berharap pada saatnya nanti kita dapat melaksanakan ibadah qurban pada tahun ini. 

Dalam sejarah telah dikisahkan bagaimana Nabi Ibrahim AS mengikhlaskan anaknya, Ismail AS untuk disembelih atas printah Tuhan, yang kemudian kisah ini menjadi asal mula berqurban. Begitu juga dengan Nabi Ismail yang mengikhlaskan dirinya disembelih oleh tangan ayah sendiri. 

Terkait dengan qurban, para sahabat bertanya ; "Wahai Rasulullah, apakah maksud dari hewan-hewan qurban seperti ini?. Beliau bersabda : "Ini merupakan sunnah (ajaran) bapak kalian Ibrahim AS". (HR. Ibnu Majah no. 3127)

Terkait dengan daging qurban Allah berfirman dalam al-qur'an sebagai berikut : 

Lan yanaalallaha luhuumuhaa walaa dimaa uhaa walakin yanaaluhuttaqwa minkum kadzalika sakhara haa lakum litakabbiruullaaha 'ala maa hadakum wabasyaril muhsiniin (a)

"Daging-daging unta dan darahnya itu, sekali-kali tidak dapat (membawamu untuk) mencapai (keridhaan) Allah, tetapi ketaqwaan dari kamulah (dalam melaksanakan qurban) yang dapat mencapainya. Demikianlan Allah telah menundukannya (unta) untuk kamu, supaya kamu mengagungkan Allah terhadap hidayah-Nya kepada kamu. Dan  berilah kabar gembira kepada orang-orang yang berbuat baik". (QS, Al-Hajj/22 : 37) 

Karena itu ketika kita diperintahkan untuk melaksanakan ibadah qurban, sesungguhnya Allah sedang mendidik kita untuk memiliki akhlak-akhlak mulia yang disimpan di dalamnya (di dalam berqurban). Akhlak mulia itu tercermin terutama setelah yang bersangkutan melakukan ibadah qurban. 

Adapun akhlak yang terpancar dari orang yang telah melaksanakan ibadah qurban adalah keikhlasan. Ikhlas artinya suci, murni, jernih tidak tercampur dengan yang lain. Amalan seseorang dapat dikatan suci apabila setiap yang dikerjakan hanya karena Allah semata, dengan niat ikhlas. Dan selain itu adalah aklak syukur.

Syukur adalah mempergunakan nikmat-nikmat yang telah Allah SWT berikan kepada kita untuk sesuatu yang Allah ridhai. Memiliki harta yang cukup pada hari Raya Idul Adha salah satu bentuk syukurnya adalah dengan menyembelih hewan qurban. 

Sesuai firman Allah dalam  al-quran sebagai berikut : 

Sesungguhnya Kami telah memberikan kepadamu, nikmat yang banyak.
Maka dirikanlah shalat karena Tuhan-mu dan berkurbanlah.
Sesungguhnya orang-orang yang membenci kamu, dialah yang terputus. 
(QS, Al-Kautsar/108 : 1-3)

Selain itu, akhlak kasih sayang. Melalui ibadah qurban akan terhubung rasa kasih sayang dan kepedulian antara fakir miskin dan golongan orang yang mampu. Qurban menjadi salah satu cara agar setiap umat dapat merasakan kenikmatan rezeki yang senantiasa diberikan Allah kepada setiap hambanya. Karena itu, sudah seyogyanya orang yang berqurban memiliki akhlak kasih sayang. 

Bila akhlak-akhlak itu telah terpatri dalam sanubari, dan terpancar dari diri kita sebagai buah dari pelaksanaan ibadah qurban, niscaya kita akan diberi kelapangan, tambahan nikmat dan mendapat kasih sayang dari Allah Ta'ala sebagai buah dari keikhlasan, rasa syukur, dan kasih sayang terhadap sesama. 

Demikian uraian materi "Hakekat Qurban Adalah Pancaran Akhlak Dan Keikhlasan". Semoga yang sedikit ini bermanfaat, dan Allah akan selalu memberikan rezeki sehingga kita dapat menunaikan ibadah qurban. Aamiin. 

0 Response to "Hahekat Qurban Adalah Pancaran Akhlak Dan Keikhlasan."

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel