Doa Khusus Hari Minggu/Ahad Agar Terhindar Dari Kejahatan dan Kesyirikan.



Rasiyambumen.com Kajian Khazanah Islam (kategori posting Do'a). 

Pembaca budiman, Bimbingan dan Ridha-Nya semoga selalu tercurah serta mengiringi kita dalam segala aktivitas di dunia ini, untuk meraih kebahagiaan dan mengharap Rahmat-Nya di Akhirat kelak. Aamiin...

Salah satu hari dalam sepekan adalah hari Ahad atau Minggu, hari tersebut adalah merupakan hari pertama dalam perhitungan Islam. Hal yang perlu kita lakukan adalah membaca do'a di hari Ahad/Minggu agar terhindah dari kejahatan dan kesyirikan. 
Kata Ahad itu sendiri bermakna "Satu" karena dalam Islam hari Ahad sendiri merupakan sebelum hari kedua yaitu Isnain.

Dalam bahasa kita bahwa hari Ahad sering disebut Weekend. Sebab hari ini orang-orang yang melakukan liburan dan rekreasi ketempat wisata dalam rangka menghilangkan stress setelah enam hari melakukan aktivitas yang cukup menyibukan diri. 
Sebagai umat Islam hendaknya membaca doa setiap hari, wabil khusus pada hari Ahad ini. 

Hari Ahad merupakan hari untuk mengawali aktivitas olah raga atau rekreasi setelah enam hari  penuh bekerja. Bagi umat muslim doa tentu tidak akan ditinggalkan sebab doa adalah salah satu ruhul/inti ibadah. Maka jangan sampai terlewatkan di hari Ahad ini, kita selalu berdoa agar terhindar dari kejahatan makhuk jahat yang kita tidak tahu. 

Imam al-Qahtani dalam kitab "Hisnul Muslim" menyebutkan suatu doa yang tepat untuk dibaca pada pagi hari, khusunya hari Ahad/Minggu, adalah doa sebagai berikut : 
أَصْبَحْنَا وَأَصْبَحَ الْمَلَك لله، وَالْحَمْدُ لله، لَا إِلَهَ إِلَّا اللهُ وَحْدَهُ لَا شَرِيْكَ لَهُ، لَهُ الْمُلْكُ وَلَهُ الْحَمْدُ وَهُوَ عَلَى كُلِّ شَيْءٍ قَدِيْرٍ، رَبِّ أَسْأَلُك خير ما في هذا اليوم وخير ما بعده وأعوذ بك من شر ما في هذه الليلة وشر ما بعدها ربِّ أعوذ بك من الكسل وسوء الكبر، ربَّ أعوذ بك من عذابٍ في النار وعذاب في القبر.
Artinya : "Kami telah memasuki waktu pagi dan kerajaan adalah milik Allah, segala puji bagi Allah. Tidak ada Tuhan (yang berhak disembah) kecuali Allah semata, tiada sekutu bagi-Nya. Hanya milik Allah kerajaan dan bagi-Nya pujian. Dia-lah yang Maha Kuasa atas segala sesuatu. Aku berlindung kepada-Mu, dari kebaikan kebaikan di hari ini dan kebaikan sesudahnya. Aku berlindung kepada-Mu dari kejahatan hari ini dan kejahatan sesudahnya. Wahai Tuhanku aku berlindung kepada-Mu dari kemalasan dan kejelekan di hari tua. Wahai Robbku, aku berlindung kepada-Mu dari siksaan di neraka dan siksaan di alam kukur".  

Lalu ditambah dengan doa berikut :  اللّهُمَّ إِنّي أَبْرَءُ إِلَيْكَ في يَوْمي هذا وَما بَعْدَهُ مِنَ الآحادِ، مِنَ الشِّرْكِ وَالْإلحْادِ ،وَأُخْلِصُ لَكَ دُعائي تَعَرُّضاً لِلْإجابَةِ، وَأُقيمُ عَلى طاعَتِكَ رَجآءً لِلْإثابَةِ  Artinya : "Ya Allah aku ingin membebaskan diriku dari syirik dan kejahatan pada hari ini dan hari-hari Ahad setelahnya dan aku ikhlas atas doaku tanpa mengharap untuk dikabulkan dan aku akan menegakkan taatku untuk berharap pahala dari-Mu" 

Satu lagi doa yang dapat dibaca pada hari Ahad/Minggu sebagai berikut : 
اللَّهُمَّ اجْعَلْ أَوَّلَ يَوْمِي هَذَا فَلَاحاً ، وَآخِرَهُ نَجَاحاً ، وَأَوْسَطَهُ صَلَاحاً ، اللَّهُمَّ صَلِّ عَلَى مُحَمَّدٍ وَآلِ مُحَمَّدٍ ، وَاجْعَلْنَا مِمَّنْ أَنَابَ إِلَيْكَ فَقَبِّلْتَهُ ، وَتَوَكَّلْ عَلَيْكَ فَكَفَيْتَهُ ، وَتَضَرَّعَ إِلَيْكَ فَرَحِمْتَهُ
Artinya : "Ya Allah jadikanlah awal hariku ini sebagai kesuksesan dan akhirnyapun dipenuhi dengan keberhasilan serta pertengahannya diliputi dengan kebaikan. Ya Allah sampaikanlah shalawat kepada Nabi Muhammad SAW dan keluarga dan jadikanlah kami termasuk orang yang bertaubat kepada-Mu lalu Engkau menerima taubatnya dan orang yang bertawakal kepada-Mu lalu Engkau melindunginya dan orang yang merendahkan di hadapan-Mu lalu Engkau mengasihinya" 
Itulah doa yang dapat kita baca di hari Ahad/Minggu agar terhindar dari kejahatan kesyirikan dan dari dosa yang kita lakukan di masa-masa weekend.

Selain daripada doa di atas kita sebagai umat muslim juga wajib membaca Al-Qur'an setiap harinya tak terkecuali hari Ahad terutama setelah selesai menunaikan shalat Fardhu 5 waktu, walapun hanya beberapa ayat saja. 

Dari keutamaan membaca al-qur'an kita akan mendapatkan pahala yang banyak semisal dari satu huruf akan mendapatkan satu pahala, dan ini kelak akan dapat menolong ketika kita di alam kubur. Sebagaimana sabda Rasulullah SAW sebagai berikut : 
من قرأ حرفا من كتاب الله فله حسنة والحسنة بعشر أمثالها لا أقول الم حرف ولكن ألف حرف ولام حرف وميم حرف
"Barang siapa yang membaca satu huruf dari Al-Qur'an maka baginya satu pahala dan satu pahala itu dilipatgandakan menjadi sepuluh pahala. Aku tidak mengatakan alif lam mim itu satu huruf, tetapi alif satu huruf, lam satu huruf dan mim satu huruf". (HR. At-Tirmidzi)

Manfaat Membaca Doa Bagi Seorang Muslim. 
  1. Dengan berdoa kita telah melaksanakan perintah yang diberikan Allah. Doa dapat menjadi sarana untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT serta sarana memohon pertolongan kepada Allah Aza wajalla. 
  2. Doa dapat mengubah takdir. Selain mendekatkan diri kepada Allah doa juga dipercaya dapat mengubah takdir. Hal ini dijelaskan dalam hadits Nabi SAW  dengan redaksi "Tidak ada yang dapat mengubah takdir kecuali doa. Tidak ada yang dapat menambah umur kecuali kebaikan. Dan seseorang benar-benar akan dihalangi dari rezeki, disebabkan oleh dosa yang diperbuatnya" (HR.Al-Hakim). 
  3. Dikabulkan keinginannya. Makna dari berdoa adalah meminta sesuatu kepada Allah. Berdoa menjadi jembatan penghubung antara hamba-Nya dengan Pencipta-Nya. Allah berfirman dalam Al-quran di surah Al-Baqarah "Aku akan mengabulkan permintaan hamba-Ku jika ia berdoa"
  4. Doa adalah senjata kaum mukmin. Orang yang beriman tidak mudah tergoyahkan perasaannya karena suatu keadaan. Dengan membaca doa tentunya dapat menjadi senjata atau kekuatan bagi orang yang beriman.  Manfaat dari doa juga dapat menjadi kekuatan bagi orang mukmin dalam menghadapi berbagai permasalahan yang dihadapinya. 
Namun selain berdoa juga harus tetap berikhtiar untuk dapat mendapatkan rezeki yang berkah dari Allah SWT. Wallahu'alam Bishawab. 

Demikian uraian singkat materi "Doa Khusus Hari Minggu/Ahad Agar Terhindar Dari Kejahatan Dan Kesyirikan".  Semoga bermanfaat dan dapat kita amalkan dengan penuh keikhlasan dan istoqomah. 

0 Response to "Doa Khusus Hari Minggu/Ahad Agar Terhindar Dari Kejahatan dan Kesyirikan. "

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel